Jumat, 30 Desember 2011

Cara Edit Dan Membuat Suara Ringtone Lebih Keras Menggunakan Handphone Android

Apakah suara ringtone Android Anda kurang keras? Apakah volume ringtone SMS Anda terlalu kecil atau terdengar pelan sehingga sering terlambat membaca SMS karena tidak mendengar SMS masuk walaupun pengaturan volume sudah diatur ke tingkat maksimum? Apakah Anda ingin menggunakan MP3 sebagai ringtone namun tidak ingin menggunakan satu lagu penuh dan hanya ingin menggunakan bagian tertentu saja (misalnya hanya reff saja)? Jika jawabannya YA, maka pada tutorial kali ini saya akan mengajarkan bagaimana cara membuat ringtone menjadi lebih kencang atau keras suaranya dan juga untuk mengedit ringtone.

Untuk dapat mengedit dan memperkeras suara file ringtone Android, Anda memerlukan aplikasi “Ringtone Maker” buatan BIG BANG Inc. Aplikasi ini berguna untuk mengedit file musik seperti MP3. Jadi aplikasi ini tidak mengedit ringtone bawaan HP Android, namun berguna untuk mengedit file musik yang tersimpan di SD card. File tersebut nantinya dapat digunakan sebagai ringtone, nada notifikasi maupun sebagai suara alarm.
Tahap-tahap mengedit dan memperkeras volume suara ringtone Android:

1. Install dulu aplikasi Ringtone Maker yang dapat di unduh (download) melalui Android Market.
2. Aplikasi secara otomatis akan menampilkan semua file musik yang dapat digunakan sebagai ringtone.
3. Klik pada file MP3 untuk mendengarkan lagunya. Bila ingin memilih lagu tersebut untuk kita edit atau dibuat keras suaranya, klik dua tanda panah kebawah berwarna hijau di sisi kanan dari file musik tersebut. Akan muncul gambar seperti dibawah:
suara volume sms android kecil
Gambar 1. Klik Edit
4. Klik “Edit”. Anda dapat memotong dan memillih bagian tertentu saja dari lagu yang ingin dijadikan sebagai ringtone. Misalnya Anda ingin menggunakan bagian “reff”-nya saja sebagai ringtone. Untuk menentukan awal dan akhir dari Ringtone, klik lalu geser penanda awalan dan akhiran ringtone seperti gambar dibawah:
cara menggunakan mp3 sebagai ringtone android
Gambar 2. Klik dan geser untuk memotong lagu
5. Untuk memperkeras volume dari ringtone, tekan tombol Speaker yang ada di sisi kanan bawah aplikasi, lalu geser ke kanan Volumenya. Bila Volume “0” berarti tingkat volume tidak dirubah. Bila Anda menggeser volume ke kiri, maka Anda akan memperkecil suara ringtone. Bila Anda ingin suara ringtone tidak langsung keras saat pertama kali berbunyi, klik “Fade In” lalu pilih berapa detik sebelum volume full. “Fade Out” adalah kebalikan dari Fade In, yaitu pengaturan agar volume suara perlahan-lahan mengecil saat lagu akan selesai. Setelah selesai, klik “OK”
cara membuat ringtone android lebih keras dan kencang
Gambar 3. Atur Volume Ringtone ke tingkat yang diinginkan
6. Untuk mendengarkan hasilnya, tekan tombol Play.  Bila Anda tidak puas dengan hasilnya dan ingin memulai lagi dari awal, tekan tombol MENU lalu klik “Reset”
7. Jika sudah selesai, tekan tombol “Save”  (Gambar Disket). Setelah itu tekan pada bagian “Type”, akan muncul pilihan sebagai berikut:
  • Music: Pilih ini jika Anda ingin menyimpan file ini sebagai file musik. File tersebut akan disimpan di dalam folder sdcard/media/audio/music
  • Alarm: Jika Anda ingin menyimpan file ini sebagai “Alarm”. File disimpan di folder sdcard/media/audio/alarms
  • Notification: File musik dapat digunakan sebagai nada notifikasi. Misalnya untuk Nada SMS, email, dll. File akan disimpan di dalam folder sdcard/media/audio/notifications
  • Ringtone: File akan disimpan dan dapat digunakan sebagai ringtone panggilan masuk. Anda dapat mencari filenya di dalam folder sdcard/media/audio/ringtones
Setelah memilih type ringtone, klik “Save”
8. Jika Anda merasa volume suara rintone masih kurang kencang atau sebaliknya, masih terlalu kencang, maka Anda perlu membuka file yang sudah di edit sebelumnya, lalu mengatur ulang volumenya.
Peringatan: Jangan membuat ringtone menjadi sangat keras karena dapat merusak speaker handphone Android. Indikasi terlalu keras adalah saat ringtone berbunyi, suaranya terdengar pecah atau sember.

1 komentar:

Unknown mengatakan...

BANTU PROSES KARTU KREDIT BANK BNI SYARIAH
BNI Syariah Hasanah Card Classic credit card
BNI Syariah Hasanah Card Classic
Mencari kartu kredit yang menggunakan prinsip syariah? BNI Syariah Hasanah Card Classic jawabannya yang menggunakan Akad Kafalah, Qardh, dan Ijarah.
INFO pin 582F4A2E TLP/SMS/WA DI 085600125176/FB CHAIRUL ICHSAN BUANA atau di duniabuana@rocketmail.com. alamat email di rooly88@gmail.com, melayani nasabah di seluruh nusantara
BP CHAIRUL SARTO UTOMO untuk
KANTOR BASECAMP DIVISI MARKETING DI
JL PANDA BARAT V NO 7
Berikut Alamat dan Nomor Telepon Bank BNI Syariah Kantor Cabang Semarang.
Alamat: Jl Ahmad Yani No. 152, Semarang 50242.
Nomor Telepon: (024) 831 3247 831 5027
Nomor Faks: (024) 831 3217
karyawan lampirkan syarat fc ktp slip gaji min 3 juta npwp wajib, wiraswasta lampirkan fc ktp,npwp,siup dan tdp untuk wiraswasta wajib ada no fixline ( telp kabel ) di tempat usahanya
proses berkas dikirim via emai/wa/line/bbm dan 100% aman bisa hub no bni syariah ahmad yani untuk menanyakan nama saya ,atau
BNI Syariah Call Center 500046 atau 68888 melalui ponsel.
proses kurang lebih 14 hari kerja, TERIMA KASIH

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates